28 Februari 2014

Khasiat Dan Manfat Jinten Hitam

Jintan hitam (nigella sativa) atau jinten hitam atau habbatussauda adalah tanaman obat yang dikenal memiliki banyak khasiat untuk kesehatan. Tanaman ini dikenal berasal dari daerah Timur tengah. Yang dimanfaatkan dari tanaman ini adalah bijinya. Berikut beberapa manfaat jintan hitam bagi kesehatan

Berikut ini adalah beberapa manfaat jinten hitam yang sangat bermanfaat bagi tubuh Anda:
1. Antioksidan
Jintan hitam mengandung senyawa thymoquinone yang memiliki sifat antioksidan yang menangkal kerusakan sel akibat radikal bebas.

Kandungan Gizi dan Manfaat Tanaman Kangkung

Kangkung yang namanya latinnya Ipomoea aqatica (untuk kangkung air),  Ipomoea reptana (untuk kangkung darat) ternyata pada awalnya berasal dari India, kemudian  menyebar ke Malaysia, Birma, Indonesia, China Selatan, Australia, dan Afrika. Di China, Kangkung dikenal dengan nama Weng Cai. Di Eropa, Kangkung disebut Swamp Cabbage, Water Convovulus, atau Water Spinach. Di Indonesia sendiri, kangkung bisa ditemukan di hampir seluruh daerah.
Kangkung mengandung zat seperti vitamin A, vitamin B1, vitamin C, protein, kalsium, fosfor, zat besi, Zat besi  sangat penting untuk tubuh kita, peranannya dalam membentuk sel darah merah sangatlah vital. Lemas, pusing dan pandangan kabur adalah ciri awal anemia karena kekurangan zat besi. Pada kangkung terdapat  2,5 mg/100g, sehingga sangat baik untuk mengatasi anemia/kurang darah.

Khasiat dan Manfaat Krokot

 Portulaca atau Krokot merupakan genus dari tanaman dari suku Portulacaceae. Terdapat sekitar 40-100 spesies yang ditemukan di daerah tropis dan daerah bermusim empat.
Salah satu spesies yaitu Portulaca oleracea dikenal sebagai tanaman yang dapat dimakan dan dikenal di beberapa daerah sebagai tanaman hama. Beberapa spesies Portulaca juga menjadi makanan bagi ulat ngengat dan kupu-kupu.

Klasifikasi ilmiah: Kerajaan-Plantae, Divisi-Magnoliophyta, Kelas-Magnoliopsida, Ordo-Caryophyllales, Famili-Portulacaceae, Genus-Portulaca L.

Manfaat Tanaman Sembukan



Sembukan mempunyai nama latin Paederia scandens. Tanaman ini tumbuh liar di lapangan terbuka, semak maupun tebing sungai dengan ketinggian daerah 1 – 2.100 m dpl. Selain itu di beberapa daerah, tanaman ini biasa digunakan sebagai pagar rumah.

Tanaman ini berbatang memanjat, panjang 3 – 5 meter, daun pangkal berkayu, daun tunggal, bertangkai 1-5 cm dan tersusun berhadapan. Bentuk daun bulat telur sampai lanset, pangkal bulat, ujung runcing dengan panjang 3 – 12,5 cm dan lebar 2 – 7 cm. Bunganya majemuk, keluar dari ketiak daun atau ujung percabangan.

Komposisi Tanaman Sembukan:
Kandungan Kimia: Batang dan daun mengandung: Asperuloside, deacetylasperuloside, scandoside, paederosid, paederosidic acid dan gama-sitosterol, arbutin, oleanolic acid dan minyak menguap.
Efek Farmakologis: Rasa manis, lama-lama terasa sedikit pahit, netral. Anti rematik, penghilang rasa sakit (analgetik), peluruh kentut (karminatif, peluruh kencing, peluruh dahak (mucolytic), penambah napsu makan (stomakik), antibiotik, anti radang, obat batuk (antitussif, menghilangkan racun (detoksifikasi), obat cacing, pereda kejang. (Sumber: herbalisnusantara.com)
Daun sembukan diindikasikan dapat menambah nafsu makan. Selain itu sembukan dipergunakan sebagai obat tradisional untuk mengatasi perut kembung, kurang gizi pada bayi akibat gangguan pencernaan, serta mengatasi nyeri akibat tersumbatnya energi vital dan aliran darah. Efek analgetiknya berkhasiat mengatasi nyeri pasca oprasi, nyeri akibat organ kandungan, nyeri syaraf, rematik, terbentur patah tulsang, keseleo, atau nyeri akibat kolik pada usus, empedu dan ginjal.

Manfaat Tanaman Sembukan
Berikut ini beberapa macam pemanfaatan tanaman sembukan menurut herbalisnusantara.com.
Seluruh herba atau akar. Setelah dikumpulkan, dicuci Ialu dijemur, disimpan dalam tempat kering, untuk digunakan bila perlu.

KEGUNAAN:
· Kejang (kolik) kandung empedu dan saluran pencernaan, perut kembung.
- Rasa sakit pada luka, mata atau telinga.
· Bayi dengan gangguan penyerapan makanan, mainutrisi.
· Sakit kuning (icteric hepatitis), radang usus (enteritis), disentri.
· Bronkhitis, batuk (whooping cough).
· Rheumatism, luka akibat benturan, tulang patah (fraktur), keseleo.
· Darah putih berkurang (leukopenia) akibat penyinaran (radiasi)
- Keracunan organic phosphorus pada produk pertanian.
- Kencing tidak lancar

CARA PEMAKAIAN:
1. Perut mules karena angin : 
25 lembar daun dibuat sayur atau dikukus, makan sebagai lalab matang. Untuk luarnya, daun dilayukan diatas api lalu diikatkan pada perut.

2. Mata terasa panas dan bengkak:
Daun secukupnya dicuci bersih lalu direbus dengan air. Setelah mendidih diangkat, penderita didudukkan diatas uapnya. Bila air sudah hangat, maka daunnya dibungkus dengan sepotong kain, letakkan diatas mata yang sakit sampai daun menjadi dingin, baru kompres tersebut diganti lagi.

3. Sakit lambung (gastritis), perut kembung, disentri :
15-60 g daun segar dicuci lalu ditumbuk sampai seperti bubur. Tambahkan 1 cangkir air matang dan 1-2 sendok teh garam, aduk merata lalu disaring. Minum sebelum makan.

4. Herpes zooster (cacar ular): 
Daun dicuci lalu ditumbuk sampai seperti bubur. Tambahkan sedikit air dan garam secukupnya, untuk dibalurkan disekitar gelembung-gelembung kecil dikulit.

5. Sariawan: 
1/6 genggam daun kentut, 1/5 genggam daun iler, 1/4 genggam daun saga, 1/5 genggam daun picisan, 1/4 genggam daun sembung, 1/4 genggam pegagan, 3/4 sendok teh adas, 3/4 jari pulosari, ¾ sendok teh ketumbar, 1/2 jari rimpang lempuyang, 1/2 jari rimpang kunyit, 3/4 jari kayu manis, 3 jari gula enau, dicuci dan dipotong-potong seperlunya. Rebus dengan 4 1/2 gelas air bersih. Sampai tersisa kira-kira setengahnya. Setelah dingin disaring, dibagi untuk 3 kali minum, habis dalam 1 hari.

6. Ekzema, kulit gatal (pruritus), neurodermatitis:
Batang dan daun segar secukupnya dicuci bersih lalu digiling halus,tempelkan ketempat kelainan.
Catatan:
Sudah dibuat obat suntik. lnjeksi obat ini menimbulkan rasa sakit lokal. Minum herba ini menimbulkan rasa bau yang khas pada hawa napas dan kencing si pemakai.Baca juga Khasiat akar Alang Alang untuk pengobatan.

26 Februari 2014

Bahaya Anal Sex Yang Harus Di Ketahui

G-SPOT-Bahayakah hubungan seksual melalui lubang anus atau dubur, karena keinginan variasi hubungan seks. Hubungan seksual normal adalah dengan cara penetrasi Penis ke Vagina. Tetapi, beberapa orang kadang-kadang ingin mencoba variasi lain, misalnya hubungan seksual lewat belakang atau dubur. Timbul pertanyaan, berbahayakah hubungan seks seperti itu? Berikut sedikit ulasanya...


Anus Bukan-lah Organ Seks

Dubur merupakan organ tubuh yang berfungsi untuk mengeluarkan tinja, bukan untuk hubungan seksual. Oleh karena itu, strukturnya sangat berbeda dengan Vagina ******.

Karena sangat berbeda, jika hubungan seksual dilakukan lewat anus, akan timbul beberapa masalah serius. Berikut beberapa diantaranya:

1. Anus Mudah Luka


Berbeda dengan Vagina, anus tidak mempunyai sistem pelumasan. Selain itu, dinding anus juga lebih tipis. Oleh karena itu, ketika penetrasi, mudah terjadi perlukaan.

Efek serius dari perlukaan dinding dubur adalah penyebaran penyakit menular seksual (PMS). Virus HIV 30 kali lebih mudah menular pada seks anal. Selain HIV, juga dapat terjadi penyebaran virus kutil kelamin, virus hepatitis, herpes, dan lain-lain.
2. Kerusakan Otot Anus

Muara anus dikelilingi oleh otot melingkar yang disebut otot sfingter anal. Otot ini berfungsi menjaga muara anus tetap tertutup, dan baru terbuka ketika buang air besar.
Hubungan seks lewat anus dapat menyebabkan kerusakan pada otot sfingter anal, sehingga buka tutup anus menjadi terganggu. Hal ini akan berakibat buruk pada proses buang air besar.

3. Infeksi Oleh Bakteri Penghuni Anus

Secara normal, anus dihuni oleh bakteri-bakteri yang membantu tubuh untuk menghancurkan sisa makanan. Pada hubungan seks anal, bakteri ini dapat menimbulkan infeksi baik pada anus sendiri maupun pada alat kelamin pasangannya.

Selain itu, bakteri dapat menyebar ke Vagina  atau mulut jika penetrasi  atau oral dilakukan setelah penetrasi anal. Penyebaran ke Vagina  misalnya, dapat menyebabkan infeksi organ Genital dan saluran kencing.

4. Perdarahan

Pada hubungan seks anal dapat terjadi cedera yang menimbulkan perdarahan. Cedera tersebut mungkin terjadi akibat robeknya dinding anus atau rektum atau karena robeknya wasir / ambeien.

Oleh karena besarnya risiko, lebih baik hindari seks lewat dubur.

Berikut beberapa risiko dan dampak dari hubungan seks melalui lubang dubur (anal seks):
  1. Lubang anus tidak menghasilkan lubrikan seperti vagina, sehingga selain hanya akan merasakan nyeri sepanjang penetrasi di dubur, penetrasi ke dalam anus juga dapat menyebabkan luka pada anus.
  2. Luka tersebut memungkinkan masuknya virus dan bakteri ke dalam pembuluh darah.
  3. Bagian dalam anus tidak dilapisi kulit seperti bagian luar anus sehingga tidak ada yang memproteksi masuknya virus ataupun bakteri.
  4. Dengan demikian perilaku anal seks menjadi rentan terkena penyakit menular seperti HIV– AIDS, hepatitis, HPV dan lain-lain.
  5. Selain itu, otot di sekitar anus yang berbentuk cincin dapat menjadi longgar bila anal seks dilakukan berulang-ulang sehingga lambat laun, dapat menyebabkan ketidakmampuan untuk menahan BAB (buang air besar)karena ototnya telah menjadi longgar.
Anal seks sangat TIDAK dianjurkan untuk dilakukan. Bila ingin mencegah kehamilan, Anda dapat melakukan KB kalender ataupun senggama terputus bila memang tidak ingin penetrasi ke dalam vagina. Lakukanlah seks yang aman demi kesehatan Anda dan pasangan.

Tentunya keadaan ini tidak higienis sama sekali karena lubang anus merupakan tempat keluarnya kotoran. Dari perilaku anal seks ini dapat timbul berbagai macam penyakit, bahkan anal seks dianggap sebagai perilaku seks yang paling berisiko. ...

Semoga bermanfaat................

11 Tanda Anda Tertular Penyakit Menular Seksual

G-SPOT-Penyakit Menular Seksual (PMS) dapat tertularkan melalui kontak seksual baik dengan proses hubungan intim via vagina, anal, atau oral. Infeksi dapat tertular dari wanita ke wanita atau dari pria ke pria.
Beberapa penyakit menular dapat disembuhkan dengan antibiotik, namun penyakit seperti HIV tidak ada pengobatan untuk menyembuhkan namun terdapat terapi untuk mengurangi gejala. Bila seseorang terinfeksi dengan PMS akan sulit terlihat, oleh karena itu sangat penting untuk memeriksakan diri bila Anda sudah pernah berhubungan intim tanpa perlindungan dengan pasangan bukan tetap. 

Gejala Klinis

Banyak yang tidak menyadari kalau mereka terinfeksi oleh PMS, termasuk beberapa wnaita yang terkena infeksi chlamydia. Bila tidak diobati, chlamydia dapat mempengaruhi fertilitas wanita. Sebanyak 50% wanita dan 10% pria yang terinfeksi dengan gonorrhea tidak ada gejala.  Segera lakukan pemeriksaan jika

Anda menemukan gejala-gejala berikut ini:
Nyeri saat buang air kemih
  1. Gatal, rasa terbakar atau perasaan kesemutan pada alat kelamin
  2. Luka, bintik-bintik atau benjolan pada alat kelamin dan anus
  3. Serbuk hitam atau titik-titik putih pada celana dalam (dapat menandakan telur kutu)
 Khusus pada wanita :
  1. Keputihan bewarna kuning atau hijau
  2. Keputihan yang berbau
  3. Pendarahan diluar sikluas haid atau setelah berhubungan intim
  4. Nyeri saat berhubungan
  5. Nyeri perut bawah
Khusus pada Pria:
  1. Keluarnya cairan dari penis
  2. Iritasi  pada alat kelamin
Paparan gejala-gejala diatas belum menentukan secara pasti 100% Anda terkena PMS,  namun tidak ada salahnya lakukan pemeriksakan untuk mendapatkan kejelasan dari gejala yang dialami.
Bagaimana cara agar aman saat berhubungan intim? Gunakan kondom untuk melindungi Anda dari tertularnya PMS.

Jika anda mengalami 11 hal di atas berarti anda terkena PMS atau Penyakit Menular Seksual......
Baca jiga Waspadai 10 Penyakit Menular Seksual

Mewspadai Penyakit pada Organ Genital Wanita


G-Spot-Waspadalah jika anda jadi seorang wanita. Sebaiknya anda selalu menjaga dan mengetahuai apakah alat kelamin anda atau vagina selalu dalam kondisi sehat. Postingan ini akan membahas Berbagai Jenis Penyakit Kelamin Pada Vagina Wanita agar kita khususnya para wanita mengetahui penyakit apa sajakah yang dapat timbul di vagina .

Jika anda diduga memiliki masalah yang berhubungan dengan penyakit kewanitaan apakah itu periode mentsruasi yang tidak teratur, masalah hormonal atau penyakit yang disebakan hubungan seksual (STD), sebaiknya selalu periksakan ke dokter. Ini penting untuk mengetahui gejala yang ditimbulkan dan juga untuk mendapatkan informasi mengenai masalah kesehatan seksual yang banyak wanita hadapi, bagaimana mencegahnya dan bagaimana melindungi diri.

Human papillomavirus (HPV)


Human papillomavirus (HPV) adalah salah satu infeksi virus yang disebabkan oleh hubungan seksual paling umum. Sebagian besar penyakit ini tidak begitu berbahaya tetapi jika test smear nampak tidak normal, dokter akan menyarankan untuk test lab.

Cara untuk mengatetahui HPV adalah dengan cervical smear atau screening kesehatan seksual. Yakinlah untuk memeriksa secara teratur setidaknya satu kali setiap tiga tahun. Berhenti merokok karena penelitian menemukan hubungan antara merokok dan kanker vulva dan gunakan kondom.

Virus ini paling sering dijumpai pada anak muda. Dalam studi terbaru, tim riset yang dipimpin Eduardo Franco do McGill University di Montreal menemukan, 56% mahasiswa wanita yang baru saja berpacaran, terinfeksi virus ini. Mengapa HPV sangat umum? Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), tingkat HPV bisa sangat tinggi karena, kebanyakan orang tak menyadari sedang terinfeksi. Dalam 90% kasus, tak ada gejalanya, dan biasanya, sistem kekebalan tubuh mampu melawan infeksi ini untuk beberapa tahun ke depan.

Terdapat lebih dari 40 jenis HPV. Bagaimanapun juga, hanya beberapa yang bisa menyebabkan timbulnya gejala atau menyebabkan kondisi yang lebih serius, seperti kutil pada kelamin dan kanker serviks. Sekitar 1% orang yang aktif secara seksual memiliki kutil kelamin akibat HPV. Kutil ini terlihat seperti benjolan kecil pada permukaan kulit. Kutil ini biasanya berkembang dalam beberapa bulan sebelum kemudian menjadi infeksi.

Pelvic Inflammatory Disease (PID)


Pelvic Inflammatory Disease (PID) mempangaruhi satu dari 10 wanita dan jika dibiarkan akan menyebabkan ketidaksuburan. Gejala yang mungkin timbul pinggul sakit saat hubungan seks, pendarahy ang tidak teratur atau perubahan bau pada vagina. Segera periksa ke dokter jika anda menemukan gejala itu. Penyakit ini dapat dengan mudah disembuhkan dengan antibiotik.

Upaya pencegahan PID adalah lakukan seks yang aman dan memeriksakan secara teratur. Kadang-kadang gejala tidak begitu jelas sampai semua terlambat.

Bacterial vaginosis


Bacterial vaginosis adalah salah satu infeksi vagina yang paling umum diantara wanita diusia beranak. Penyakit ini sering dianggap hanya infeksi karena memiliki gejala yang sangat umum dengan infeksi biasa.

Untuk itu Waspadai Gejala dari ketidakseimbangan bakteri dalam vagina termasuk gatal, aroma amis dan perubahan dalam vagina. Jangan biarkan gejala-gejala tersebut dan yakinlah untuk diperiksa dan disembuhkan dengan baik. Jika dibiarkan, ini akan meningkat resiko berkembang menjadi PID......

Demikian penjelasan bebrapa penyakit seksual yang bisa menyerang organ genital para Wanita.....so waspadalah dan JAGA KEBERSIHAN.... dan HINDARI sex dengan berganti ganti PASANGAN.

Perbedaan Orgasme klitoral Dan Vaginal


G-Spot - Orgasme, kedatangannya selalu ditunggu-tunggu dalam siklus hubungan seksual. Orgasme baru muncul bila seseorang mengalami rangsangan seksual yang terjadi secara intens. Nah, orgasme ini merupakan puncak rangsangan tersebut.

Hampir semua pria bisa mencapai orgasme setiap melakukan hubungan seksual. Namun, tidak demikian dengan wanita. Pada wanita, terdapat dua jenis orgasme, yaitu orgasme klitoral dan vaginal.

Orgasme klitoral dicapai melalui perangsangan pada organ klitoris. Organ ini terletak di ujung atas bibir kelamin wanita dan sedikit tertutup. Sama seperti dengan penis pada pria, klitoris memiliki banyak sekali saraf sehingga saat sensitif. Ketika klitoris dirangsang, darah mengalir ke organ kecil ini dan membuatnya sedikit membesar.

Selanjutnya muncul rasa nikmat yang berawal dari bagian tersebut dan menyebar ke kepala atau ke bawah melalui paha ke kaki. Puting payudara menjadi keras dan kulit menjadi sedikit lebih hangat. Kontraksi otot vagina terasa bergelombang dan getaran ke luar area genital menandai datangnya orgasme.

Bila Mr P memiliki fungsi prokreasi dan urinasi, satu-satunya tujuan dari organ klitoris adalah untuk memberikan kenikmatan. Berdasarkan sebuah survei terhadap wanita yang melakukan masturbasi, 84 persennya mengaku mendapatkan orgasme yang berasal dari stimulasi di bagian klitoris.

Untuk mencapai orgasme klitoral perangsangan dapat dilakukan dengan tiga cara, yakni oral, menggunakan tangan (masturbasi), atau hubungan seksual. Perasangan dengan oral dan tangan lebih efektif dibandingkan hubungan seksual. Satu posisi yang diyakini mempermudah wanita mencapai orgasme adalah posisi wanita di atas. Dengan posisi ini, wanita dapat mengatur sendiri rangsangan pada klitoris sehingga mempercepat terjadinya orgasme.

Sementara itu, orgasme vaginal didapat melalui rangsangan pada Miss V.. Beberapa kalangan menyebut orgasme jenis ini sebagai orgasme G-spot. Yang perlu diketahui, orgasme vaginal tidak bisa dicapai jika hanya mengandalkan perangsangan vagina saja karena sebagian besar penis tidak dapat menyentuh G-spot.

Beberapa posisi bercinta yang memungkinkan penetrasi dalam bisa dilakukan untuk mencapai orgasme vaginal ini. Merangsang G-spot dengan tangan juga bisa menjadi pilihan.

25 Februari 2014

Anatomi dan Fungsi Otak Manusia


G-SPOT-Seperti terlihat pada gambar di atas, otak dibagi menjadi empat bagian, yaitu:
  1. Cerebrum (Otak Besar)
  2. Cerebellum (Otak Kecil)
  3. Brainstem (Batang Otak)
  4. Limbic System (Sistem Limbik)


    1. Cerebrum (Otak Besar)
Cerebrum adalah bagian terbesar dari otak manusia yang juga disebut dengan nama Cerebral Cortex, Forebrain atau Otak Depan. Cerebrum merupakan bagian otak yang membedakan manusia dengan binatang. Cerebrum membuat manusia memiliki kemampuan berpikir, analisa, logika, bahasa, kesadaran, perencanaan, memori dan kemampuan visual. Kecerdasan intelektual atau IQ kita juga ditentukan oleh kualitas bagian ini.
Cerebrum secara terbagi menjadi 4 (empat) bagian yang disebut Lobus. Bagian lobus yang menonjol disebut gyrus dan bagian lekukan yang menyerupai parit disebut sulcus. Keempat Lobus tersebut masing-masing adalah: Lobus Frontal, Lobus Parietal, Lobus Occipital dan Lobus Temporal.
  • Lobus Frontal merupakan bagian lobus yang ada dipaling depan dari Otak Besar. Lobus ini berhubungan dengan kemampuan membuat alasan, kemampuan gerak, kognisi, perencanaan, penyelesaian masalah, memberi penilaian, kreativitas, kontrol perasaan, kontrol perilaku seksual dan kemampuan bahasa secara umum.
  • Lobus Parietal berada di tengah, berhubungan dengan proses sensor perasaan seperti tekanan, sentuhan dan rasa sakit.
  • Lobus Temporal berada di bagian bawah berhubungan dengan kemampuan pendengaran, pemaknaan informasi dan bahasa dalam bentuk suara.
  • Lobus Occipital ada di bagian paling belakang, berhubungan dengan rangsangan visual yang memungkinkan manusia mampu melakukan interpretasi terhadap objek yang ditangkap oleh retina mata.
Apabila diuraikan lebih detail, setiap lobus masih bisa dibagi menjadi beberapa area yang punya fungsi masing-masing, seperti terlihat pada gambar di bawah ini.

Selain dibagi menjadi 4 lobus, cerebrum (otak besar) juga bisa dibagi menjadi dua belahan, yaitu belahan otak kanan dan belahan otak kiri. Kedua belahan itu terhubung oleh kabel-kabel saraf di bagian bawahnya. Secara umum, belahan otak kanan mengontrol sisi kiri tubuh, dan belahan otak kiri mengontrol sisi kanan tubuh. Otak kanan terlibat dalam kreativitas dan kemampuan artistik. Sedangkan otak kiri untuk logika dan berpikir rasional.


2. Cerebellum (Otak Kecil)

Otak Kecil atau Cerebellum terletak di bagian belakang kepala, dekat dengan ujung leher bagian atas. Cerebellum mengontrol banyak fungsi otomatis otak, diantaranya: mengatur sikap atau posisi tubuh, mengkontrol keseimbangan, koordinasi otot dan gerakan tubuh. Otak Kecil juga menyimpan dan melaksanakan serangkaian gerakan otomatis yang dipelajari seperti gerakan mengendarai mobil, gerakan tangan saat menulis, gerakan mengunci pintu dan sebagainya.


3. Brainstem (Batang Otak)

Batang otak (brainstem) berada di dalam tulang tengkorak atau rongga kepala bagian dasar dan memanjang sampai ke tulang punggung atau sumsum tulang belakang. Bagian otak ini mengatur fungsi dasar manusia termasuk pernapasan, denyut jantung, mengatur suhu tubuh, mengatur proses pencernaan, dan merupakan sumber insting dasar manusia yaitu fight or flight (lawan atau lari) saat datangnya bahaya.

Batang otak dijumpai juga pada hewan seperti kadal dan buaya. Oleh karena itu, batang otak sering juga disebut dengan otak reptil. Otak reptil mengatur “perasaan teritorial” sebagai insting primitif. Contohnya anda akan merasa tidak nyaman atau terancam ketika orang yang tidak kitakenal terlalu dekat dengan kita.

Batang Otak terdiri dari tiga bagian, yaitu:
  • Mesencephalon atau Otak Tengah (disebut juga Mid Brain) adalah bagian teratas dari batang otak yang menghubungkan Otak Besar dan Otak Kecil. Otak tengah berfungsi dalam hal mengontrol respon penglihatan, gerakan mata, pembesaran pupil mata, mengatur gerakan tubuh dan pendengaran.
  • Medulla oblongata adalah titik awal saraf tulang belakang dari sebelah kiri badan menuju bagian kanan badan, begitu juga sebaliknya. Medulla mengontrol funsi otomatis otak, seperti detak jantung, sirkulasi darah, pernafasan, dan pencernaan.
  • Pons merupakan stasiun pemancar yang mengirimkan data ke pusat otak bersama dengan formasi reticular. Pons yang menentukan apakah kita terjaga atau tertidur.
Catatan: Kelompok tertentu mengklaim bahwa Otak Tengah berhubungan dengan kemampuan supranatural seperti melihat dengan mata tertutup. Klaim ini ditentang oleh para ilmuwan dan para dokter saraf karena tidak terbukti dan tidak ada dasar ilmiahnya.


4. Limbic System (Sistem Limbik)

Sistem limbik terletak di bagian tengah otak, membungkus batang otak ibarat kerah baju. Limbik berasal dari bahasa latin yang berarti kerah. Bagian otak ini sama dimiliki juga oleh hewan mamalia sehingga sering disebut dengan otak mamalia. Komponen limbik antara lain hipotalamus, thalamus, amigdala, hipocampus dan korteks limbik. Sistem limbik berfungsi menghasilkan perasaan, mengatur produksi hormon, memelihara homeostasis, rasa haus, rasa lapar, dorongan seks, pusat rasa senang, metabolisme dan juga memori jangka panjang.

Bagian terpenting dari Limbik Sistem adalah Hipotalamus yang salah satu fungsinya adalah bagian memutuskan mana yang perlu mendapat perhatian dan mana yang tidak. Misalnya kita lebih memperhatikan anak kita  sendiri dibanding dengan anak orang yang tidak kita kenal.

Sistem limbik menyimpan banyak informasi yang tak tersentuh oleh indera. Dialah yang lazim disebut sebagai otak emosi atau tempat bersemayamnya rasa cinta dan kejujuran. atau disebut juga  "Alam Bawah Sadar" atau ketidaksadaran kolektif, yang diwujudkan dalam perilaku baik seperti menolong orang dan perilaku tulus lainnya.

24 Februari 2014

Penting Khusus Wanita


G-Spot-Dibanding dengan organ seks pria, letak Vagina ( Mrs V ) lebih tersembunyi dan sulit diamati bahkan oleh si empunya sendiri sehingga seharusnya dibutuhkan perhatian yang lebih dalam perawatannya.

MENGAPA PARA WANITA SAAT INI SERING MENGALAMI MASALAH KEWANITAAN SEPERTI:

- Keputihan
- Bau Tak Sedap
- Kekuningan
- Merasa Gerah & Gatal
- Infeksi Vagina yang disebabkan oleh Bakteri
- Infeksi Kandung Kemih yang disebabkan oleh Bakteri

WANITA SAAT INI SERING MENGALAMI MASALAH KEWANITAAN , HAL INI DIKARENAKAN:

1. Banyak wanita tidak paham terhadap organ kewanitaannya sehingga secara khusus tidak melakukan perawatan terhadap organ kewanitaannya.
2. Perasaan bahwa tidak ada masalah terhadap organ kewanitaannya, membuat para wanita kurang memperhatikan kesehatan organ kewanitaan mereka.
3. Wanita lebih suka merawat wajah dan tubuh dari pada organ kewanitaannya.
4. Kurangnya informasi mengenai penyakit yang bisa timbul akibat tidak merawat organ kewanitaannya.

BISA JUGA DILIHAT LAGI DARI SEGI KULTUR, LATAR BELAKANG KELUARGA, AGAMA,  PENDIDIKAN :

Pada umumnya masih adanya anggapan tabu, malu, untuk membicarakan Mrs V secara gambling. Akibatnya banyak wanita kurang paham tentang seluk beluk Mrs V yang akhirnya menjadi kurang peduli dengan perawatannya tetapi “ merasa normal-normal saja “ meskipun tersimpan masalah besar. Permasalah yang dialami para wanita ini sebenarnya sangat mengganggu mereka bahkan berimbas ke suami (bagi yang sudah berkeluarga).

80% alasan wanita mengunjungi dokter adalah ingin menyelesaikan masalah yang sangat merisaukan ini, celakanya sebagaian besar tidak kedokter dengan alasan malu, biaya, dan lainya akhirnya terus memendam masalah dengan perasaan gundah dan gelisah. secret of woman

KELUHAN YANG UMUM TERJADI ADALAH VAGINITIS atau dikenal sebagai KEPUTIHAN.

APA ITU VAGINITIS/KEPUTIHAN?

Vaginitis adalah suatu peradangan pada vagina yang biasanya disebabkan oleh infeksi atau perubahan flora bakteri yang secara normal ada dalam vagina. Salah satu gejalanya adalah keluarnya cairan dari vagina diikuti rasa gatal, iritasi, nyeri saat hubungan intim, nyeri pada perut bagian bawah, bau/aroma yang tidak sedap bahkan kadang terjadi pendarahan dari vagina. Setiap Wanita diseluruh dunia bisa dipastikan pernah mengalami keputihan walaupun hanya satu kali seumur hidupnya. Malangnya mereka banyak yang tidak tahu kenapa itu terjadi dan bagaimana mencari jalan keluarnya?

JENIS VAGINITAS:

TRICHOMONIASIS, disebabkan oleh parasit trichomonas vaginilis yang menimbulkan cairan berbau, waena kuning kehijauan dan kadang berbusa, sangat gatal dan berasal perih. Bisa ditularkan karena hubungan seksual. Untuk yang sudah ekstrim konsul ke dokter, pasangan anda juga perlu diobati.

VAGIMOSIS BAKTERI, disebabkan oleh bakteri GARDNELLA VAGINALIS, cairan yang keluar sedikit, berwarna keabu-abuan dan berbau tidak sedap.

CANDIDOSIS / INFEKSI JAMUR, disebabkan karena:

- Koitus dengan pasangan yang terifeksi atau dengan pasangan multiple
- Celana dalam kencang, tidak menyerap keringat dan menahan panas
- Umur (Premenarke dan post menopause )

CANDIDA ALBICANS , merupakan salah satu jenis jamur yang normal ditemukan dalam organ kewanitaan. Jamur ini akan berkembang biak sehingga jumlahnya melampaui batas apabila terjadi perubahan kondisi organ intim wanita.

CIRI-CIRI DAN GEJALANYA:

- Terdapat cairan kental didalam Mrs V
- Berwarna putih dan berbau tidak sedap
- Timbul rasa gatal
- Nyeri dan panas saat buang air kecil atau berhubungan intim

CANDIDA, adalah jamur pelahap glukosa/gula. Apabila terjadi ketidak seimbangan hormone dalam tubuh dan memicu kenaikan gula darah maka candida akan berkembang pesat dan kasus infeksi jamur terjadi.

FAKTOR RESIKO INFEKSI VULVA DAN VAGINA:

- Konsumsipil KB/Pil Koriston
- Konsumsi antibiotic spectrum luas
- Konsumsi steroid/dopping
- Kurang zat besi
- Stamina drop dan imunitas turun
- Kehamilan ledakan terjadi pada saat tri semester ke-3 masa kehamilan (6 bulan)
- Menderita diabetes/ sakit gula
- Alegri dermatologi
- Pemakaian vagina douches
- Pemakainan konrasepsi vagina seperti foams dan sejenisnya.

Intinya buatpara wanita, jangan pernah menganggap perawatan bagian kewanitaan itu tidak penting. Jangan hanya melakukan perawatan yang mahal mahal untu perawatan uar saja. lakukan perawatan sendiri untuk perawatan bagian kewanitaanmu untuk menjaga kesehatan dan menjaga kepuasan suami.

10 Tips untuk Memotivasi Balita dalam Belajar

  1.  Mengajar balita adalah sebuah keistimewaan
    Ini yang harus ditanamkan dalam benak setiap Ibu, bahwa mengajarkan balitanya adalah sebuah keistimewaan. Jadi, gunakanlah keistimewaan ini dengan baik. Jika orangtua tidak memiliki minat atau keinginan yang kuat untuk melakukan hal ini, lebih baik jangan lakukan sama sekali, karena hasilnya menjadi tidak maksimal.
  2. Bicara dengan jelas, tegas, dan antusias
    Cara ini akan membuat balita dapat mendengarkan apa yang dikatakan oleh orangtua dengan jelas. Dengan begitu ia dapat menyerap stimulasi yang diberikan dengan lebih baik.
  3. Rileks
    Sekali lagi, lakukanlah stimulasi pada balita dengan rileks, santai, dan tidak tergesa-gesa. Jangan merasa tertekan, jangan merasa harus segera melihat hasil yang akan dicapai. Lakukanlah semua dengan senang hati. Saat memberikan stimulasi, nikmatilah saat bersama balita.

21 Februari 2014

Khasiat Dan Manfaat Tapak Liman

Tanaman Asterocephalus cochinchinensis Soreng ini dikenal dengan julukan Viagra Jawa karena kemampuannya memicu hormon kaum Adam. Ini disebabkan tapak liman mengandung stigmaterol yang membentuk hormon progesteron, memacu gairah pria, melancarkan peredaran darah.

Daunnya mengandung epifrieelinol, lupeol, stiqmasterol, triacontan-l-ol, dotriacontan-l-ol, lupeol acetat, deoxyelephantopin, dan isodeozyelephantopin. Pada bunganya terdapat kandungan luteolin-7-glucoside.
tapak liman Jenis penyakit yang dapat diatasi dengan tapak liman antara lain berbagai radang, seperti peradangan amandel, influenza, radang tenggorok, radang mata, radang ginjal yang akut dan krinis, serta radang rahim atau keputihan. Untuk mengatasi berbagai radang ini, seluruh tanaman tapak liman yang sudah dikeringkan, dicampur air dan direbus. Airnya disaring dan diminum secara rutin tiap hari. Sementara itu, untuk mengatasi perut kembung, hepatitis, beri-beri, disentri, gigitan ular, batuk seratus hari, kurang darah, dan lain-lain digunakan beberapa bagian atau seluruh tanaman. Contohnya, untuk hepatitis, agar segarnya direbus dengan daging. Airnya diminum. Untuk beri-beri, seluruh tanaman, ditambah tahu dan air, lalu ditim serta dimakan. Perut kembung dapat diatasi dengan air rebusan batang tapak liman. Tapak liman kerap digunakan oleh ibu hamil pada zaman dulu untuk mempercepat proses kelahiran.

20 Februari 2014

Khasiat dan Manfaat Umbi Rumput Teki

Rumput Teki adalah rumput pengganggu tanaman tak ayal banyak petani merasa jengkel dengan rumput ini. Rumput ini sangat susah di berantas karena umbinya mampu tumbuh walaupun daun dan batangnya sudah kering.Namun siapa sangka ternyata rumput Teki mempunyai khasiat dan manfaat yang sangat banyak.Tanaman ini termasuk dalam familia Cyperacceae dengan nama latin Cyperus rotundus. Kita tidak perlu susah-susah mencarinya cukup pergi ke halaman rumah bawa pisau dapat deh umbi rumput tekinya.

Bagian dari rumput teki yang bisa digunakan sebagai obat adalah UMBINYA yang mengandung senyawa aktif yaitu : Alkaloid,Flavonoid,Sineol,Pinen,Siperon,Rotunal,Siperenon dan Siperol.
Rumput teki ini telah lama digunakan sebagai obat khususnya gangguan kesehatan penyakit-penyakit kewanitaan seperti memperlancar menstruasi, mengurangi rasa sakit saat haid, menormalkan siklus haid, keputihan dan menyuburkan kandungan.  Efek farmakologis rumput teki adalah rasa pedas, sedikit pahit dan manis.

Khasiat Dan Manfat Daun Meniran

Meniran (Phyllanthus niruri L), termasuk family Euphorbiaceae, merupakan satu tumbuhan obat asli Indonesia yang sering digunakan masyarakat untuk mengobati berbagai macam penyakit. Khasiat Meniran juga berkhasiat meningkatkan daya tahan tubuh.Meniran banyak tumbuh disekitar rumah kita.Sepintas hampir mirip tumbuhan Putri Malu namun tidak berduri dan mempunyai buah kecil kecil.

Dalam sejarah obat tradisional Indonesia, meniran sebenarnya telah dimanfaatkan untuk mengatasi berbagai keluhan penyakit. Dari mulai radang dan batu ginjal, susah buah air kecil, disentri, ayan, penyakit lever, sampai rematik.

Dari ratusan kandungan kimia meniran yang dimanfaatkan hanya flavonoidnya. Pada tanaman lain, flavonoid sejenis ini sebenarnya juga ada. Bedanya, pada meniran, peningkatan aktivitas sitem imunnya ternyata lebih baik.

Khasiat Dan Manfaat Adaspulowaras atau Adaspulosari

Adas Pulowaras Foeniculum vulgare Mill.adalah tanaman asli indonesia
Namun demikian, adas pulosari  atau adas pulowaras juga tumbuh di negara lain seperti Thailand dan Malaysia. Dalam bahasa latin, adas dikenal dengan nama Pimpinella Anisum. Secara kimiawi, adas memiliki kandungan minyak asiri sampai 6%, minyak lemak 12%, Anetol 60% serta kandungan-kandungan lain seperti asam anisat, limonen dan pinen sebanyak 20%.

Nama Lokal :
Hades (Sunda), adas, adas londa, adas landi (Jawa),; Adhas (Madura), adas (Bali), wala wunga (Sumba).; Das pedas (Aceh), adas, adas pedas (melayu).; Adeh, manih (Minangkabau). paapang, paampas (Menado).; Popoas (Alfuru), denggu-denggu (Gorontalo), ; Papaato (Buol), porotomo (Baree). kumpasi (Sangir Talaud).; Adasa, rempasu (Makasar), adase (Bugis).; Hsiao hui (China), phong karee, mellet karee (Thailand),; Jintan Manis (Malaysia). barisaunf, madhurika (Ind./Pak.).; Fennel, commaon fennel, sweet fennel, fenkel, spigel (I).;

19 Februari 2014

Obat Cacingan Alami Untuk Bayi

G-SPOT-Bayi dan cacingan merupakan hal yang sulit dipisahkan sebab masa-masa bayi adalah masa dimana sangat rentan terkena penyakit ini . jika hal ini dibiarkan begitu saja maka akan memberi efek negatif terhadap masa pertumbuhan anak serta kecerdasannya . 
Oleh karena itu kita sebagai ibu atau ayah penting tahu bagaimana cara mengobati bayi cacingan untuk mengatasinya  . Untuk mengobati cacingan ada juga bahan alami yang bisa anda gunakan sebagai obat cacing bayi anda . yaitu sbb :

1. Obat cacing bayi - pepaya
Pepaya bisa dijadikan sebagai obat cacing tradisioanal untuk bayi anda . caranya : Gunakan 1 jari pepaya dan 1 siung bawang putih yang sudah dikupas. Kemudian 1 gelas air kelapa dan ½ gelas susu sebagai obat cacingan. iris kecil-kecil pepaya dan bawang lalu masukkan semua bahan tadi kecuali susu ke dalam panci kemudian panaskan .tunggulah sampai hingga tersisa
½ gelas. Setelah itu, saring ½ nya dan campurkan dengan susu. setelah selesai berikan pada anak yang cacingan .

Khasiat Akar Alang Alang

Alang-alang  (Imperata cylindrica), mengandung isoarborino, arborinone, campesterol, imperanene, cylindol A, arundoin, citrik acid, sacarosa, glucosa, manitol, malic acid, coixol, cylindrene, gione B, stigmasterol, beta-sitosterol, fernenol, arboronol, anemonin, esin, saponin, simiarenol, tanin, alkali, dan polifenol.

Karena memiliki kandungan - kandungan tadi, maka tanaman ini meliki empat sifat, yaitu:
Membuat adem, menurunkan panas, menghentikan peredaran darah, peluruh kemih, dan menghilangkan haus.

Manfaat khasiat alang - alang untuk dijadikan herbal atau obat tradisiona
 
Berikut adalah sekumpulan manfaat dan khasiat obat herbal dari alang-alang bagi kesehatan :

18 Februari 2014

Makanan Tepat = Seks Hebat



G-Spot-Untuk mempertahankan libido yang paling bagus adalah hidup secara teratur dengan gaya hidup yang baik dan menghindari hal-hal buruk seperti merokok atau minum alkohol. Namun beberapa jenis makanan memang menambah libido. Untuk jenis tumbuhan ada beberapa, yaitu daun damiana , pasak bumi dan tabat barito.


Sementara itu hewan laut dan kerang-kerangan yang mengandung mineral seperti mangan (Mn), seng (Zn) dan kalsium (Ca) juga bisa mempengaruhi libido. ‘’Hanya saja membutuhkan jumlah yang cukup banyak dan lama agar memberi pengaruh terhadap gairah seksual atau libido,....

Berikut 9 makanan aprodisiak terpopuler:

1. Madu, sumber dari sejenis mineral bernama boron yang membantu metabolisme estrogen dan juga meningkatkan hormon testosterone di darah yang meningkatkan gairah seks.

2. Kerang memiliki kandung seng (zinc) yang sangat tinggi membantu produksi sperma dan meningkatkan libido.

3. Bawang Putih mengandung allicin yang memperlancar aliran darah.

4. Cokelat, raja dari aprodisiak alami yang mengandung anandamid, senyawa kimia yang membuat bahagia dan phenylethylamin yang melepas dopamine di otak yang membantu orgasme mencapai puncaknya.

5. Daun basil, memiliki aroma yang bisa memberikan efek aprodisiak yang menstimulasi libido.

6. Pisang, mengandung potassium, magnesium dan vitamin B dan juga enzim bromeliad yang menguatkan libido laki-laki.

7. Alpukat, mengandung asam folat, vitamin B6 dan potassium yang bisa meningkatkan kemampuan orgasme.

8. Kacang Almond, aroma almond bisa meningkatkan gairah pada perempuan. Almond mengandung vitamin E dosis tinggi, magnesium dan juga serat.

9. Asparagus, sumber yang baik dari potassium, serat, vitamin B6, vitamin A dan C, tiamin dan asam folat. Dimana bahan-bahan tersebut bisa meningkatkan kemampuan untuk mencapai orgasme pada laki-laki maupun perempuan.

6 Kesalahan Saat Mengejan


G-SPOT-Peran terbesar saat proses melahirkan normal ada pada sang ibu dengan faktor Power saat proses mengejan yang perlu dilakukan secara benar, baik kekuatannya maupun pola bernapasnya.

Setidaknya Ada 6 kesalahan yang sering dilakukan saat ibu mengejan: 

Berteriak. Mungkin karena ingin menyalurkan emosi dan rasa sakit, namun hal ini tidak produktif. Selain membuang tenaga akan lebih bermanfaat jika disalurkan sepenuhnya untuk mengejan. Berteriak juga akan membuat tenggorokan kering, batuk, serak, membuat suasana jadi panic dan tegang, ditambah lagi membuat Anda tidak jelas mendengar instruksi dokter. Jika sakit tak tertahankan saat kontraksi, lemaskan otot agar relaks, tarik napas panjang dna embuskan perlahan. Simpan tenaga untuk mengejan.

Mata ditutup dapat mengakibatkan tekanan pada mata, sehingga pembuluh darah di selaput bola mata pecah. Akibatnya mata memarah, meski akan sembuh dalam beberapa hari. Maka buka mata, arahkan pandangan kea rah perut.

Mengangkat pantat atau panggul dapat membuat robekan perineum lebih lebar sehingga memerlukan lebih banyak jahitan. Lemaskan pangggul saat mengejan.
Bernapas serabutan tidak ada manfaatnya dalam proses mengejan. Tarik napas yang benar justru mengurangi rasa sakit dan menjadi sumber tenaga mengejan. Pelajari teknik bernapas di kelas senam hamil atau persiapan persalinan.

Mengejan sebelum diperintah dokter, sehingga pola mengejan jadi tidak teratur, tenaga terbuang percuma, dan jalan lahir membengkak karena saat mengejan terdapat cairan yang keluar di jalan lahir. Akibat lebih jauh jika vagina mengalami pembengkakan adalah menyulitkan penjahitan. Jika Anda sudah tak tahan ingin mengejan, sementara pembukaan belum lengkap dan belum diinstrusikan dokter, lakukan pernapasan panting (pendek-pendek dan cepat). Teknik napas ini juga dilakukan di sela atau jeda mengejan, dan untuk menghilangkan lelah sesudah mengejan.

Menahan mengejan. Beberapa ibu menahan mengejan karena khawatir fese (kotoran) ikut keluar dari anus. Agar tak terjadi kosongkan usus 24 jam sebelum persalinan.

7 Kiat Ibu Ajarkan Rutinitas Bayi

Kendala bagi setiap ibu baru adalah menyesuaikan waktu dengan kebiasaan bayinya. Entah itu tidur, makan, bermain, dan sebagainya. Namun itu semua bisa diatur, kok. Bayi pun perlu diperkenalkan dengan rutinitas atau jadwal yang teratur sedini mungkin.

Berikut 7 kiat agar jadwal dan aktivitas ibu dan bayi bisa berjalan beriringan dan aktivitas pribadi ibu tidak terganggu.
  1. Ajarkan jadwal tidur. Bayi baru lebih banyak menghabiskan waktu untuk tidur. Namun pelan-pelan bayi sudah bisa diajarkan jadwal tidur agar kebutuhan gizinya lewat ASI juga terpenuhi. Jika perlu, setelah bayi tidur 3-4 jam bangunkan ia untuk disusui.

Pertumbuhan Janin-Fase Kehamilan


G-SPOT-Mengetahui bahwa Anda mengandung tentulah sangat menggembirakan. Selama 9 bulan ke depan, Anda akan menjalani ‘kehidupan baru’ yang sangat menarik. Apa saja yang terjadi di dalam rahim Anda selama itu? Bagaimana proses pertumbuhan janin Anda dalam tiap fase? Panduan pertumbuhan janin berikut ini akan membantu persiapan Anda menyambut si kecil hadir dalam kehidupan Anda.

0-4 Minggu

 Pada minggu-minggu awal ini, janin Anda memiliki panjang tubuh kurang lebih 2 mm. Perkembangannya juga ditandai dengan munculnya cikal bakal otak, sumsum tulang belakang yang masih sederhana, dan tanda-tanda wajah yang akan terbentuk.

Menghitung Masa Subur

Masa subur adalah masa akan terjadinya  ovulasi atau keluarnya telur sehingga wanita dinyatakan subur, karena siap untuk dibuahi  dengan sperma  yang datang.
G-SPOT- Umur sel telur setelah keluar dari indung telur  kurang lebih sekitar 1,5  hari  ( satu setengah hari )
Apabila sel telur tsb tidak ada yang membuahi ( tidak ada sperma yang datang ) maka sel telur tsb akan mati, sehingga hormon tidak dapat lagidipertahankan  ,maka rahim yang sudah siap menerima hasil pembuahan akan runtuh dindingnya sehingga keluar sebagai  HAID atau  MENS.
Ada beberapa cara untuk mengetahui masa subur :
  -  Cara pengukuran suhu tubuh
  -  Cara menghitung hari subur dengan daur haid / mens.

Tanda Kelahiran Si Kecil

G-SPOT-Persalinan pertama selalu membuat panik sebagian besar kaum wanita. Kenali tanda-tanda kelahiran sebelum dimulai proses sesungguhnya. Hal itu akan mempermudah calon ibu menjalaninya. Jangan lupa, kekuatan mental berpengaruh cukup besar.
Kehadiran seorang bayi bagi pasangan muda merupakan hal yang amat membahagiakan. Apalagi bagi wanita. Setelah mengandung selama sembilan bulan, ia berharap proses kelahiran bayinya bisa berjalan lancar.

Kelahiran bayi dibagi (dengan sendirinya oleh alam dan secara resmi oleh ilmu pengetahuan) dalam beberapa tahap. Tahap pertama, proses persiapan persalinan dengan fase awal, aktif, dan transisi. Dalam tahap ini terjadi pembukaan (dilatasi) mulut rahim sampai penuh. Selanjutnya, tahap kelahiran sampai bayi keluar dengan selamat. Tahap ketiga, pengeluaran plasenta. Tahap berikut, pasca lahir, yakni observasi terhadap ibu selama satu jam usai plasenta keluar.

KONTRAKSI

Ini biasanya fase paling lama. Untungnya tingkat nyerinya masih sangat rendah atau belum terlalu terasa. Pembukaan leher rahim (dilatasi) sampai 3 cm, juga disertai penipisan (effasi). Hal ini bisa terjadi dalam waktu beberapa hari, bahkan beberapa minggu, tanpa kontraksi berarti (kurang dari satu menit). Tapi pada sebagian orang mungkin saja terjadi hanya 2-6 jam (atau juga sepanjang 24 jam) dengan kontraksi lebih jelas.
“Perubahan lain ditandai turunnya kepala janin ke rongga panggul,” Penurunan dapat terjadi beberapa kali, beberapa minggu menjelang kelahiran. Atau hanya terjadi sekali saja saat menjelang persalinan sesungguhnya.
Reaksi pada ibu pun macam-macam. Ada yang merasakan mulas, nyeri di bagian punggung atau pinggang. Bisa juga sudah mengeluarkan lendir bercampur bercak darah dari vagina. “Tapi pengeluaran bercak tak selalu lengket di celana.
Jika kontraksi masih jarang, calon ibu tak perlu segera ke rumah sakit. Kegiatan rutin sehari-hari masih bisa dilakukan sepanjang masih bisa merasakan kontraksi tak bertambah kencang. Jika kemudian kontraksi bertambah kencang dan makin teratur, segera ke rumah sakit.
Satu hal yang patut diingat, perkiraan persalinan yang disebutkan dokter, tak selamanya benar. Bisa saja maju atau mundur dua minggu dari jadwal yang telah diperkirakan dokter.

LEHER RAHIM MAKIN TERBUKA LEBAR

Umumnya fase ini lebih pendek dari fase sebelumnya, berlangsung sekitar 2-3 jam. Kontraksi kuat terjadi sekitar 1 menit, polanya lebih teratur dengan jarak 4-5 menit. Leher rahim membuka sampai 7 cm. Jika sudah mencapai keadaan ini, sebaiknya calon ibu sudah berada di rumah sakit atau Bidan.
Secara umum dan normal, pembukaan leher rahim akan terus meningkat berbarengan dengan kontraksi yang makin kuat. Terjadi 2-3 menit sekali selama 1,5 menit dengan puncak kontraksi sangat kuat, sehingga ibu merasa seolah-olah kontraksi terjadi terus-menerus tanpa ada jeda.

Pembukaan leher rahim dari 3 cm sampai 10 cm terjadi sangat singkat, sekitar 15 menit sampai 1 jam. Saat ini calon ibu akan merasakan tekanan sangat kuat di bagian bawah punggung. Begitu pula tekanan pada anus disertai dorongan untuk mengejan. Ibu pun akan merasa panas dan berkeringat dingin.
Pengeluaran lendir dan darah makin bertambah karena makin banyak pembuluh kapiler yang pecah. Mungkin juga terjadi kejang kaki. Kadang mengantuk di antara waktu kontraksi karena oksigen dipindahkan dari otak ke daerah persalinan, sehingga seolah ibu sudah kehabisan tenaga sebelum ‘pertarungan’ benar-benar terjadi.

Secara emosional, calon ibu mengalami perasaan tak berdaya dan pasrah. Bingung, gelisah, dan sulit memusatkan perhatian, apalagi istirahat. Tak jarang pula ia frustrasi karena belum ada instruksi untuk mengejan, sementara dorongan ke arah sana sudah muncul. Dokter memang akan melarang ibu mengejan sebelum pembukaan sempurna betul agar tak terjadi kesulitan saat pengeluaran bayi.

 DORONG SEIRAMA INSTRUKSI DOKTER

 Proses persalinan,  mengandung 3 komponen. Pertama, passanger yaitu bayi itu sendiri. Kedua, passage, yaitu jalan lahir. Ketiga power, yaitu kontraksi atau yang disebut his.
“Agar proses persalinan berjalan lancar, ketiga komponen itu harus dalam kondisi baik,” y. Bayi tak terlalu besar ukurannya agar bisa melalui jalan lahir dan powernya pun harus teratur serta efektif hingga mampu membuka jalan lahir sampai penuh dan sempurna.
Dengan begitu, partisipasi aktif ibu dalam proses kelahiran tak kalah penting. Dorongan kuat dari ibu akan membantu bayi keluar melalui jalan lahir dengan baik. Proses mendorong bayi keluar biasanya sangat singkat, 10 menit. Tapi ada kalanya perlu waktu antara setengah sampai satu jam. Bahkan, jika terjadi berbagai komplikasi, bisa mencapai 3 jam.
Mengejanlah sekuat mungkin tapi tetap seirama dengan instruksi Bidan atau dokter.

PENGELUARAN PLASENTA

Rasa lelah ibu adalah hal yang tersisa ketika bayi sudah keluar, tapi tugas belum berakhir. Plasenta yang selama ini menunjang bayi untuk hidup dalam rahim harus dikeluarkan.
Mungkin ibu tak akan merasakannya lagi. “Tapi kontraksi masih akan tetap ada, kendati tak sekuat sebelumnya,”  Masing-masing berlangsung sekitar satu menit. Mengerutnya rahim akan memisahkan plasenta dari dinding rahim dan menggerakkannya turun ke bagian bawah rahim atau ke vagina. Ibu hanya tinggal mendorongnya seperti halnya mengejan saat mengeluarkan bayi. Hanya saja tenaga yang dikeluarkan tak sehebat proses pengeluaran bayi.
Bila plasenta telah keluar, dokter akan segera menjahit robekan atau episiotomi. Bersabarlah untuk beberapa saat. Usai itu ibu bisa menggendong bayi dan menyusuinya.

 BERBAGAI KOMPLIKASI

Umumnya dokter akan membiarkan bayi keluar dengan normal selama tak ada indikasi kelainan dari ibu maupun bayi. Tapi, cukup banyak kejadian di mana seorang calon ibu harus merasakan mulas selama berjam-jam tanpa ada kemajuan berarti.
Kemajuan proses persalinan diukur melalui adanya pembukaan leher rahim dan turunnya janin ke rongga panggul. Proses persalinan normal akan didukung oleh tiga unsur utama: kontraksi rahim yang kuat yang secara efektif membuka leher rahim, bayi dapat melewati jalan lahir, dan panggul yang cukup luas untuk memudahkan keluarnya janin. Bila salah satu unsur tadi tak ada maka memungkinkan untuk terjadi kelahiran yang tak normal.Berikut sejumlah komplikasi yang mungkin saja terjadi:

1.Fase Laten Terlalu Lama

Ini terjadi bila tak ada kemajuan pada pembukaan leher rahim yang terjadi setelah 20 jam pada kelahiran pertama, dan 14 jam pada ibu yang pernah melahirkan. Penyebabnya, bisa karena terlalu banyak obat sebelum persalinan dimulai. Kadang, penyebabnya bisa psikologis. Seorang ibu yang panik mengakibatkan dilepaskannya bahan kimia pada sistem saraf yang menghambat kontraksi rahim.
Umumnya dokter memberikan rangsangan lewat suntikan atau infus. Dokter pun akan mempertimbangkan kemungkinan adanya ketidaksesuaian ukuran kepala janin dengan rongga panggul ibu (disproporsi caphalopelvic). Dokter akan mengambil langkah pembedahan caesar setelah melewati waktu 24 jam.

2.Disfungsi Primer

Bila fase aktif berjalan sangat lamban, pembukaan per jam kurang dari 1-1,2 cm untuk ibu dengan kelahiran pertama dan 1,5 cm untuk ibu yang pernah melahirkan. Kerja rahim pada proses ini bisa dipercepat dengan cara calon ibu berjalan-jalan dan tetap mengosongkan kantong kemih. Maksudnya agar tak menghambat turunnya janin ke rongga panggul.

 3.Berhentinya Pembukaan Sekunder B

Dalam fase aktif tak ada kemajuan pembukaan selama dua jam atau lebih. Ibu dapat membantu proses dengan aksi gaya berat, yaitu duduk tegak, jongkok, berdiri, atau berjalan. Jika diketahui penyebabnya disproporsi cephalovic, dokter akan melakukan bedah caesar

 4.Turunnya Janin Secara Tak Normal

Bila bayi bergerak menuruni jalan lahir dengan kecepatan kurang dari 1 cm pada kelahiran pertama, dan 2 cm pada kelahiran berikutnya. Biasanya dokter akan menggunakan cunam atau forcep (alat bantu persalinan). Tapi ini sangat jarang dilakukan. Kebanyakan dokter akan memberikan suntikan rangsangan.

5.Tahap Kelahiran Bayi Yang Terlalu Lama

 Yaitu tahap pengeluaran bayi lebih dari dua jam untuk kelahiran pertama. Jika kondisi ibu dan bayi masih dalam keadaan baik, dokter akan tetap menunggu dengan persalinan normal. Tapi jika ada kondisi yang mengarah pada harus segera dilahirkan, dokter akan melakukan bedah caesar.


 Tanda-Tanda Persalinan Palsu

            Beberapa tanda persalinan palsu adalah:
            * Kontraksi berlangsung sementara. Terjadi dengan jarak waktu tak teratur dan lama. Juga tak   bertambah kuat dan cepat.
            * Nyeri pada perut bagian bawah.
            * Banyak berjalan, kontraksi malah menghilang.
            * Kontraksi terhenti dengan memberi rasa nyaman, misalnya usapan.
            * Rasa sakit menghilang jika mengubah sikap tubuh.
 

Trik Menyapih ASI

Menyapih ASI kerap kali merepotkan bagi sang ibu. Anak jadi rewel dan sang ibu kadang merasakan sakit pada payudara karena ASI nya masih produksi namun tidak diberikan kepada sang bayi.
Berikut beberapa trik bagi sang ibu untuk menyapih ASI :

Ada waktu untuk menyesuaikan diri
Ibu berpedoman pada pemberian ASi Ekslusif selama 6 bulan. Bayi diatas 6 bulan sebetulnya sudah bisa disapih. Disapih bukan berarti lepas memberikan ASI sama sekali namun mengurangi pemberian ASI ibu kepada bayi. ASI tetap menjadi asupan utama tapi bayi juga perlu asupan MPASI untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak.
Untuk itu pemberian ASi kepada bayi dikurangi perlahan-lahan agar bayi dapat beradaptasi bahwa sekarang dia tidak sepenuhnya hanya mengkonsumsi ASI saja, namun sudah ada asupan lainnya.

Khasiat Asem Jawa

Asam Jawa yang mempunyai nama Ilmiah Tamarindus indica, Linn. termasuk dalam keluarga Leguminosae. Di beberapa daerah asam jawa mempunyai sebutan yang berbeda seperti Asem (Jawa), Celangi, Tangkal asem (Sunda).

Kandungan Kimia Pada Asam Jawa
Buah polong asam jawa mengandung senyawa kimia antara lain asam appel, asam sitrat, asam anggur, asam tartrat, asam suksinat, pectin dan gula invert. Dalam setiap 100 gram daging asam jawa yang masak di pohon terkandung kalori sebesar 239 kal, protein 2,8 gram, lemak 0,6 gram, hidrat arang 62,5 gram, kalsium 74 miligram, fosfor 113 miligram, zat besi 0,6 miligram, vitamin A 30 SI, vitamin B1 0,34 miligram, vitamin C 2 miligram. Sementara itu kulit bijinya mengandung phlobatannnin dan bijinya mengandung albuminoid serta pati.

17 Februari 2014

Khasiat Obat Tanaman Maja


Buah Maja yang nama ilmiahnya Aegle marmelos sekilas bentuknya mirip jeruk Bali, dan sebenarnya memang keduanya satu keluarga, yaitu family Rutaceae. Nama internasional Maja adalah beel fruit, bael fruit, atau wood apple.Dikalangan petani buah ini dimanfaatkan untuk pestisida alami untuk mencegah serangan hama penyakit tanaman. Kita menganggap bahwa buah maja pasti pahit, padahal kalau sudah matang buah Maja akan berasa manis.
Secara turun temurun, buah dan daun Maja telah dimanfaatkan sebagai obat herbal.

Kandungan: 

Buah, akar, dan daun maja bersifat antibiotik. Selain itu akar, daun, dan ranting digunakan untuk mengobati gigitan ular. Khasiat farmakologis akar maja diantaranya mengobati demam. Kulit batang dan akar maja untuk obat jantung, stomakikum, dan sedatif. D aun maja untuk borok, kudis, eksim, bisul, abortif, demam, dan radang selaput lendir hidung. Buah maja untuk disentri dan diare, sedangkan kulit buahnya untuk pewangi.

Contoh Ramuan Herbal dari tanaman Maja


1. Demam dan Jantung Berdebar

Bahan: Kulit akar Maja 4 gram ; rebus dengan air kurang lebih 110ml.
Diminum 1 kali sehari 100 ml.

2.Mencret

Ramuan: Buah Maja 4 gram direbus dengan air bersih 110 ml

Cara pemakaian: Diminum 1 kali sehari 100 ml
Bila ada buah yang segar, bagian yang berlendir dan buah Maja dapat dimakan langsung.

3.Biang Keringat


Bahan :
1. Daun Maja secukupnya keringkan.
2. Rimpang Kunyit secukupnya diparut
3. Beras secukupnya

Cara pembuatan: Bahan dicampur dikeringkan kemudian diayak menjadi bedak.
Cara pernakaian: Ditaburkan pada bagian kulit yang gatal

Manfaat dan Khasiat Daun Kelor

Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa kandungan vitamin dalam daun kelor tujuh kali lipat lebih banyak dari buah jeruk dan 4 kali lipat dari wortel. Kandungan potassiumnya 3 kali lipat dari buah pisang. Dan kandungan kalsiumnya setara dengan empat gelas susu.

Namun sayangnya, di Indonesia tidak banyak yang memanfaatkan daun kelor sebagai sumber nutrisi. Tercatat baru wilayah Indonesia bagian timur seperti Nusa Tenggara yang memanfaatkan daun kelor untuk 
Kandungan gizi pada daun kelor tersebut ternyata tidak main-main. Protein pada 100 gram daun kelor setara dengan zat gizi protein dalam satu butir telur. Bahkan, penelitian lain menunjukkan hasil yang sangat mengejutkan jika dibandingkan dengan bahan pangan kaya nutrisi lainnya.

Hasil perbandingan daun kelor dengan bahan pangan lain dalam jumlah yang sama (gram) menunjukkan hasil sebagai berikut:
  • daun kelor mengandung vitamin C tujuh kali lipat dari vitamin C dalam buah jeruk,
  • mengandung vitamin A empat kali lipat vitamin A pada wortel,
  • kalsium pada daun kelor setara dengan kalsium dalam empat gelas susu,
  • kandungan potassium setara dengan yang terkandung dalam tiga buah pisang,
  • kandungan protein setara dengan protein dalam dua yogurt
  • selain itu, tepung daun kelor mengandung protein lebih tinggi dari daun kelor segar yaitu 20-26 gram per 100 gram.

Manfaat Daun Kelor untuk Obat

Berikut ini beberapa manfaat daun kelor sebagai obat tradisional untuk menyembuhkan berbagai penyakit:

Kurap (herpes) dan luka bernanah

Caranya: Tumbuk daun kelor dengan kapur, lalu balurkan hasil tumbukan tadi pada luka/kurap.

Obat Rabun Ayam

Caranya: 3 gagang daun kelor ditumbuk halus, diseduh dengan 1 gelas air masak dan disaring. Kemudian dicampur dengan madu dan diaduk sampai merata. Laludiminum sekali sehari sebelum tidur.

Obat Sakit Kuning

Caranya: 3-7 gagang daun kelor, 1 sendok makan madu dan 1 gelas air kelapa hijau. Daun kelor ditumbuk halus, diberi 1 gelas air kelapa dan disaring. Kemudian ditambah 1 sendok makan madu dan diaduk sampai merata. Diminum, dan dilakukan secara rutin sampai sembuh.

Obat Cacingan

Caranya: 3 gagang daun kelor, 1 gagang daun cabai, 1-2 batang meniran. Semua bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas, kemudian disaring. Airnya diminum setiap hari.

Obat Sakit Mata
Caranya: Tiga gagang daun kelor. Daun kelor ditumbuk halus, diberi 1 gelas air dan diaduk sampai merata. Kemudian didiamkan sejenak sampai ampasnya mengendap. Air ramuan tersebut digunakan sebagai obat tetes mata.

Sukar Buang Air Kecil

Caranya: Satu sendok sari daun kelor dan sari buah ketimun atau wortel yang telah diparut dalam jumlah yang sama. Bahan-bahan tersebut dicampur dan ditambah dengan 1 gelas air, kemudian disaring. Diminum setiap hari.

Obat Biduren (alergi)

Caranya: 1-3 gagang daun kelor, 1 siung bawang merah dan adas pulasari secukupnya. Semua bahan tersebut direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas, kemudian disaring. Diminum 2 kali sehari 1 gelas, pagi dan sore.

Obat Reumatik dan Pegal Linu

Caranya: 2-3 gagang daun kelor, 1/2 sendok makan kapur sirih. Kedua bahan tersebut ditumbuk halus. Dipakai untuk obat gosok (param).

Mengingat kandungan nutrisi dan manfaat daun kelor yang begitu besar. Sepertinya kita sudah harus mulai menggalakan daun kelor sebagai makanan harian kita.

Khasiat dan Manfaat Temu Lawak

Temulawak yang mempunyai nama latin Curcuma xanthorrhiza merupakan tanaman obat yang biasa dijadikan sebagai bahan jamu. Temulawak memiliki bentuk dan warna yang hampir mirip dengan kunyit.

Temulawak mempunyai beberapa kandungan senyawa kimia yang terdapat pada rimpangnya, antara lain berupa fellandrean dan turmerol atau yang sering disebut minyak menguap. Kemudian minyak atsiri, kamfer, glukosida, foluymetik karbinol dan an kurkuminoid.

Kurkuminoid terdiri atas kurkumin dan desmetoksikurkumin, yang bermanfaat menetralkan racun, menghilangkan nyeri sendi, meningkatkan sekresi empedu, menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida darah, antibakteri, mencegah pelemakan dalam sel-sel hati, dan antioksidan.

Sedangkan minyak atsiri menyimpan khasiat untuk meningkatkan produksi getah empedu dan menekan

Beberapa Khasiat dari Temu Lawak antara lain:

Mengatasi gangguan pencernaan

Macam-macam gangguan kesehatan di saluran pencernaan seperti perut kembung, dyspepsia, dan indisgestion dapat diatasi dengan temulawak. Di tahun 2006, Clinical Gastroenterology and Hepatology menyatakan bahwa pasien yang mengalami gangguan kesehatan pada ulcerative colitis mendapati penyakitnya semakin membaik dengan mengkonsumsi suplemen temulawak secara teratur.

Meringankan osteoarthritis

Manfaat kesehatan yang kedua ini ternyata sudah masyur di India sejak ribuan tahun yang lalu. Temulawak, atau yang biasa dikenal dengan sebutan curcuma, memiliki kemampuan untuk meredakan peradangan, seperti osteoarthritis tersebut.

Mengatasi Kanker

Temulawak juga efektif dalam mengatasi penyakit kanker, seperti kanker payudara, usus, dan prostat. Dari jurnal ilmiah “The Prostate”, diketahui bahwa kandungan curcumin dalam temulawak dapat menghambat pertumbuhan kanker prostat. The University of Maryland Medical center menjelaskan hal tersebut dengan membuat hipotesis bahwa curcuma bekerja menghentikan pembuluh darah yang menyuplai pertumbuhan kanker.

Cara Membuat Jamu Temulawak

Banyak cara mengolah temulawak, kebanyakan mengolahnya menjadi jamu. Tapi, terkadang rasa pahit itu ada ketika dikonsumsi. Berikut adalah cara yang dapat Anda lakukan untuk mengolah temulawak menjadi jamu untuk mengobati berbagai penyakit:

1. Sakit Limfa

Bahan: 2 rimpang temulawak, 1/2 rimpang lengkuas, 1 genggam daun meniran.
Cara membuat: temulawak dan lengkuas diparut, kemudian semua bahan tersebut direbus dengan 1 liter air sampai mendidih, dan disaring.
Cara menggunakan: diminum 1 kali sehari 1 cangkir.

2. Sakit Ginjal

Bahan: 2 rimpang temulawak, 1 genggam daun kumis kucing, 1 genggam daun kacabeling.
Cara membuat : temulawak diiris tipis-tipis, kemudian direbus bersama dengan bahan lainnya dengan 1 liter air, dan disaring.
Cara menggunakan: diminum selama 3 hari.

3. Sakit Pinggang

Bahan: 1 rimpang temulawak, 1 rimpang kunyit sebesar ibu jari, 1 genggam daun kumis kucing.
Cara membuat : semua bahan tersebut direbus dengan 1 liter air, dan disaring.
Cara menggunakan: diminum 1 kali sehari 1 gelas.

4. Mengobati Asma

Bahan: 1 1/2 rimpang temulawak, 1 potong gula aren.
Cara membuat: temulawak diiris tipis-tipis dan dikeringkan. Setelah kering direbus dengan 5 gelas air ditambah 1 potong gula aren sampai mendidih hingga tinggal 3 gelas, kemudian disaring.

5. Sakit Kepala dan masuk angin

Bahan: beberapa rimpang temulawak.
Cara membuat: temulawak diiris tipis-tipis, dikeringkan dan ditumbuk halus menjadi tepung. Kurang lebih 2 genggam tepung temulawak direbus dengan 4-5 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 3 gelas, kemudian disaring disaring.

6. Mengobati Sakit Maag

Bahan: 1 rimpang temulawak.
Cara membuat: temulawak diiris tipis-tipis dan diangin-anginkan sebentar, kemudian direbus dengan 5-7 gelas air sampai mendidih, dan disaring.
Cara menggunakan: diminum 1 kali sehari 1 gelas.

7. Sakit perut, Sakit perut pada waktu haid

Bahan: 1 rimpang temulawak, 3 buah mata asam, 1 potong gula kelapa, garam secukupnya.
Cara membuat: temulawak diparut, kemudian direbus bersama bahan lainnya dengan 3-4 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari 1 cangkir, pagi dan sore.

8. Menghilangkan bau amis sewaktu haid

Bahan: 1 rimpang temulawak, 5 buah mata asam, 1 potong gula kelapa.
Cara membuat: temulawak diiris tipis-tipis dan diangin-anginkan, kemudian bersama bahan lainnya ditaruh dalam waskom (rantang/ panci), diberi 2 gelas air panas dan ditutup rapat selama kurang lebih 15 menit, dan disaring.
Cara menggunakan : diminum 3 kali, 1 kali sehari.

9. Memperbanyak produksi ASI

Bahan: 1 1/2 rimpang temulawak, dan tepung saga secukupnya.
Cara membuat: temulawak diparut, kemudian kedua bahan tersebut dicampur dan ditambah air panas secukupnya sehingga menjadi bubur.
Cara menggunakan : dimakan biasa.

10. Memacu ASI yang macet

Bahan : 1 1/2 rimpang temulawak diparut, 1 potong gula kelapa, 2-3 sendok makan adonan sagu.
Cara membuat : temulawak diparut, kemudian bersama bahan lainnya direbus dengan 1 liter air sampai mendidih dan disaring.
Cara menggunakan : diminum 2 kali sehari 1 cangkir secara teratur.

11. Kesulitan buang air besar/berak

Bahan: 1 rimpang temulawak, 3 buah mata asam, 1 potong gula kelapa.
Cara membuat : temulawak diiris tipis-tipis dan diangin-anginkan sampai kering, kemudian bersama bahan lainnya diseduh dengan air panas secukupnya dan disaring.
Cara menggunakan: diminum biasa.

12. Mengobati Sembelit

Bahan : 1 rimpang temulawak dan biji sawi secukupnya.
Cara membuat : kedua bahan tersebut ditumbuk sampai halus, kemudian diseduh dengan air panas secukupnya dan disaring.
Cara menggunakan : diminum biasa.

13. Menambah nafsu makan

Bahan: 2 rimpang temulawak, 1/4 rimpang lengkuas, 1/2 genggam daun meniran.
Cara membuat : semua bahan tersebut direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas, kemudian disaring.
Cara menggunakan : diminum 2 kali sehari 1/2 gelas.

Itu dia berbagai manfaat temulawak bagi kesehatan dan pengobatan tradisional. Perlu diketahui bahwa temulawak merupakan bahan yang paling banyak terdapat dalam jamu tradisional.

16 Februari 2014

Manfaat dan Khasiat Puyang

Rimpang Lempuyang (Zingiber aromaticum) tumbuhan ini mengandung senyawa zerumbon dan limonen, memang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Ada tiga jenistanaman Lempuyang , diantaranya yaitu lempuyang emprit (Zingiber amaricans L), lempuyang gajah (Zingiber zerumbert L.), dan lempuyang wangi (Zingiber aromaticum L.). Lempuyang emprit dan lempuyang gajah berwarna kuning berasa pahit dan secara empiris digunakan untuk menambah nafsu makan. Sementara lempuyang wangi berwarna lebih putih (kuning pucat), rasa tidak pahit dan berbau lebih harum, sering digunakan sebagai komponen jamu pelangsing.

Berikut adalah beberapa penyakit yang dapat disembuhkan dengan Lempuyang :

Kaki bengkak sehabis melahirkan

Rimpang lempuyang dan cabe jawa dicuci bersih. Lumatkan, beri air, lalu peras dengan kain. Minum airnya.

Ambeien

Lempuyang 3/4 jari dicuci bersih, lalu diparut. Tambahkan 2 sendok makan air matang, sedikit garam, lalu peras. Minum 2 kali sehari masing-masing 1 sendok makan.


Kolik karena kedinginan 

Satu rimpang lempuyang dicuci bersih, lalu dibakar. Tambahkan 1/2 jari kunyit, 3 rimpang temu kunci, sepotong kayu ules, 5 biji adas, 11 butir ketumbar, 11 butir merica bolong, 20 helai daun poko segar. Rebus dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal setengah, saring. Minum 2 kali sehari, sesudah makan siang dan malam, masing-masing 1/2 gelas.

Menambah nafsu makan 

Tiga jari lempuyang dicuci bersih. Parut, lalu tambahkan 3 sendok teh air. Minum air parutan 3 kali sehari masing-masing 1 sendok teh sebelum makan.

Anemia

A). Tiga jari lempuyang dicuci bersih, tetapi jangan dikupas. Parut, beri gula aren, rebus dengan 3 gelas air sampai airnya tinggal segelas. Dinginkan, minum sekaligus, ulangi beberapa kali.
B). Dua jari lempuyang dicuci, memarkan, rebus dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Minum 2 kali sehari masing-masing 1/2 gelas.

Gatal-gatal 

Seibu jari lempuyang dicuci bersih, lalu parut. Beri 1/2 gelas air, peras, biarkan mengendap. Ambil cairannya untuk diminum sekali sehari sampai sembuh.

Cacingan

Lumatkan 2 jari rimpang lempuyang yang sudah dicuci dan 3 bawang merah kupas. Tambahkan 1/2 gelas air, peras. Minum 2 kali sehari masing-masing 2 sendok makan.