G-Spot-Waspadalah jika anda jadi seorang wanita. Sebaiknya anda selalu menjaga dan mengetahuai apakah alat kelamin anda atau vagina selalu dalam kondisi sehat. Postingan ini akan membahas Berbagai Jenis Penyakit Kelamin Pada Vagina Wanita agar kita khususnya para wanita mengetahui penyakit apa sajakah yang dapat timbul di vagina .
Jika anda diduga memiliki masalah yang berhubungan dengan penyakit kewanitaan apakah itu periode mentsruasi yang tidak teratur, masalah hormonal atau penyakit yang disebakan hubungan seksual (STD), sebaiknya selalu periksakan ke dokter. Ini penting untuk mengetahui gejala yang ditimbulkan dan juga untuk mendapatkan informasi mengenai masalah kesehatan seksual yang banyak wanita hadapi, bagaimana mencegahnya dan bagaimana melindungi diri.
Human papillomavirus (HPV)
Human papillomavirus (HPV) adalah salah satu infeksi virus yang disebabkan oleh hubungan seksual paling umum. Sebagian besar penyakit ini tidak begitu berbahaya tetapi jika test smear nampak tidak normal, dokter akan menyarankan untuk test lab.
Cara untuk mengatetahui HPV adalah dengan cervical smear atau screening kesehatan seksual. Yakinlah untuk memeriksa secara teratur setidaknya satu kali setiap tiga tahun. Berhenti merokok karena penelitian menemukan hubungan antara merokok dan kanker vulva dan gunakan kondom.
Virus ini paling sering dijumpai pada anak muda. Dalam studi terbaru, tim riset yang dipimpin Eduardo Franco do McGill University di Montreal menemukan, 56% mahasiswa wanita yang baru saja berpacaran, terinfeksi virus ini. Mengapa HPV sangat umum? Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), tingkat HPV bisa sangat tinggi karena, kebanyakan orang tak menyadari sedang terinfeksi. Dalam 90% kasus, tak ada gejalanya, dan biasanya, sistem kekebalan tubuh mampu melawan infeksi ini untuk beberapa tahun ke depan.
Terdapat lebih dari 40 jenis HPV. Bagaimanapun juga, hanya beberapa yang bisa menyebabkan timbulnya gejala atau menyebabkan kondisi yang lebih serius, seperti kutil pada kelamin dan kanker serviks. Sekitar 1% orang yang aktif secara seksual memiliki kutil kelamin akibat HPV. Kutil ini terlihat seperti benjolan kecil pada permukaan kulit. Kutil ini biasanya berkembang dalam beberapa bulan sebelum kemudian menjadi infeksi.
Pelvic Inflammatory Disease (PID)
Pelvic Inflammatory Disease (PID) mempangaruhi satu dari 10 wanita dan jika dibiarkan akan menyebabkan ketidaksuburan. Gejala yang mungkin timbul pinggul sakit saat hubungan seks, pendarahy ang tidak teratur atau perubahan bau pada vagina. Segera periksa ke dokter jika anda menemukan gejala itu. Penyakit ini dapat dengan mudah disembuhkan dengan antibiotik.
Upaya pencegahan PID adalah lakukan seks yang aman dan memeriksakan secara teratur. Kadang-kadang gejala tidak begitu jelas sampai semua terlambat.
Bacterial vaginosis
Bacterial vaginosis adalah salah satu infeksi vagina yang paling umum diantara wanita diusia beranak. Penyakit ini sering dianggap hanya infeksi karena memiliki gejala yang sangat umum dengan infeksi biasa.
Untuk itu Waspadai Gejala dari ketidakseimbangan bakteri dalam vagina termasuk gatal, aroma amis dan perubahan dalam vagina. Jangan biarkan gejala-gejala tersebut dan yakinlah untuk diperiksa dan disembuhkan dengan baik. Jika dibiarkan, ini akan meningkat resiko berkembang menjadi PID......
Demikian penjelasan bebrapa penyakit seksual yang bisa menyerang organ genital para Wanita.....so waspadalah dan JAGA KEBERSIHAN.... dan HINDARI sex dengan berganti ganti PASANGAN.
Tidak ada komentar:
Write komentar